21-10-2024

SIGNAL Gencar Selenggarakan Bimbingan Teknis ke Beberapa Provinsi di Indonesia

thumbnail

Dalam rangka akselerasi digitalisasi pelayanan publik, SIGNAL terus gencar melaksanakan sosialisasi. Kegiatan bertajuk Bimbingan Teknis telah diadakan di beberapa wilayah di Indonesia. Di tahun 2024 SIGNAL telah melaksanakan bimbingan teknis di sembilan provinsi di Indonesia. Fokus utama dari kegiatan ini adalah memperkenalkan dan menjelaskan proses perpanjangan STNK tahunan serta pembayaran pajak kendaraan bermotor dengan mudah dan efisien. Tak sampai disitu, pada acara Bimbingan Teknis SIGNAL juga menjadi wadah diskusi antar instansi terkhusus pada pemangku kepentingan aplikasi SIGNAL.

Pada tahun 2024 sosialisasi SIGNAL ini telah dilakukan di sembilan daerah yaitu Jawa Timur, Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Kalimantan Selatan, Sumatera Selatan, Nusa Tenggara Barat, Sumatera Barat, Jawa Tengah, dan Lampung. Suksesnya acara sosialisasi Bimbingan Teknis ini tak luput dengan peran dan dukungan Pembina Samsat Nasional dan juga Pembina Samsat masing-masing Provinsi.

"Aplikasi SIGNAL telah menjadi suatu contoh nyata dari KORLANTAS dalam mendukung pemerintah yaitu dalam program program Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah atau P2DD" ujar KASI Standarisasi KORLANTAS POLRI AKBP Aldo Siahaan S.I.K, M.T. pada beberapa kesempatannya menjadi pembicara di Bimbingan Teknis Aplikasi SIGNAL.

Dalam menciptakan ekosistem digital yang lebih inklusif di Indonesia, SIGNAL berusaha untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang layanan pada aplikasi. SIGNAL juga akan terus berinovasi dalam menghadirkan solusi-solusi baru yang dapat mempermudah proses perpanjangan STNK dan pembayaran pajak kendaraan bermotor, sehingga masyarakat tidak hanya mendapatkan kemudahan tetapi juga kenyamanan dalam menjalankan urusan administrasi kendaraan mereka.